Berbisnis online telah menjadi pilihan masyarakat untuk menjalankan usaha dan mendapatkan uang. Bisnis online memang sangat mudah dilakukan, dibandingkan dengan bisnis offline. Banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan dari berbisnis online. Namun dibalik keuntungan, terdapat juga resiko yang besar dalam bisnis online. Apa saja keuntungan dan resiko bisnis online yang harus diketahui bagi Anda yang ingin memulai bisnis daring.
Segala kemudahan dalam berbisnis kini sudah ada di bisnis online. Dulu, jika ingin berbisnis harus mencari lokasi yang strategis dan banyak dilalui oleh banyak orang. Tetapi kini hal tersebut sudah tidak berlaku, sebab Anda bisa berdagang online dimana saja tanpa harus melihat bagaimana kondisi lokasi berjualan, mungkin hal terpenting untuk menjalankannya Anda harus memiliki koneksi internet yang stabil.
Kita sering mendengar, banyak orang-orang yang telah sukses menjalankan bisnis daring. Kita sering mendengar bahwa bisnis di dunia maya adalah bisnis yang sangat mudah dijalankan. Tetapi terkadang kita lupa mencari tahu apa saja resiko bisnis online. Berikut akan kami beberkan apa saja keuntungan bisnis online serta resiko-resiko yang mungkin Anda alami saat memulai bisnis online.
Keuntungan dari Bisnis Online
Gampang Dilakukan
Hampir semua pelaku bisnis online, selalu mengatakan kalau bisnis online gampang dilakukan. Pernyataan ini memang tidak salah, sebab bisnis online memang sangat mudah dilakukan, karena Anda bisa melakukan bisnis online darimana saja dan kapan saja. Yang terpenting, Anda harus memiliki koneksi internet.
Biaya Operasional yang Amat Murah
Jika Anda membuka toko offline, mungkin biaya operasional yang Anda keluarkan akan sangat besar. Mulai dari biaya listrik, biaya telepon, biaya sewa jika tempat menyewa, dan biaya lainnya. Tetapi hal tersebut tidak ditemukan dalam berbisnis online. Karena Anda cukup mengeluarkan biaya operasional untuk biaya PLN, internet atau paket data, dan biaya pengepakan saat barang akan dikirim. Inilah salah satu keuntungan dari bisnis daring.
Menjangkau Konsumen Secara Luas
Keuntungan bisnis online selanjutnya bisa menjangkau konsumen secara lebih luas. Jika Anda hanya berjualan secara offline, Anda hanya menjangkau konsumen-konsumen yang ada disekitar saja. Anda tak bisa menjangkau konsumen yang ada diluar wilayah.
Hal ini tidak ditemukan dalam berbisnis online. Karena dengan berbisnis online, Anda bisa menjangkau konsumen secara luas lagi. Tidak hanya satu kota, satu provinsi bahkan satu negara pun bisa Anda jangkau. Karena cakupan konsumen di bisnis online tidak terikat dengan masalah geografis.
Keuntungan tersebut hanya didapat dari bisnis online, jika Anda sedang memikirkan bisnis online apa yang ingin Anda jalankan. Anda bisa mencoba produk-produk yang perputarannya cukup cepat. Karena keuntungan yang Anda dapatkan pun akan cukup cepat. Selain keuntungan, Anda pun akan menghadapi beberapa resiko dalam berbisnis online.
Resiko Berbisnis Online
Permintaan yang Banyak dan Selalu Berubah
Pelaku bisnis online sering sekali mendapatkan permintaan yang cukup banyak, seperti saat Harbolnas. Apabila Anda menjalankan bisnis online sendirian, hal ini bisa membuat Anda kelimpungan. Maka dari itu, sebuah bisnis online harus memiliki manajemen yang baik.
Permintaan yang selalu berubah pun menjadi kendala dalam berbisnis online. Jika Anda melakukan menjual produk yang trennya mudah berubah, layaknya menjual produk fashion akan menjadi salah satu resiko yang besar. Jika Anda tidak dapat mengatasi setiap perubahan, bersiaplah untuk ditinggalkan para konsumen.
Stok Barang
Ketika Anda ingin menjalankan bisnis online, Anda harus menyediakan produk yang selalu available. Jika Anda tidak memiliki produk yang available konsumen Anda akan pindah untuk mencari toko online yang menyediakan produk serupa secara lengkap dan selalu tersedia.
Ketika Anda memulai bisnis online, pastikan sudah memiliki supplier yang tepat. Jika supplier yang Anda dapatkan adalah supplier yang salah, maka bersiaplah untuk mendapatkan komplain dari konsumen. Usahakan Anda memiliki supplier yang memang bisa melakukan tugasnya secara profesional.
Persaingan yang Ketat
Resiko bisnis online yang harus Anda ketahui selanjutnya adalah persaingan bisnis yang cukup ketat. Karena mudahnya dalam berbisnis online, maka banyak masyarakat yang berbondong-bondong untuk memiliki bisnis online. Mereka pun pada akhirnya berupaya untuk terus meningkatkan performa bisnis yang mereka miliki untuk mendapatkan pelanggan yang lebih banyak dan luas.
Banyak sekali, para pemula bisnis online mudah menyerah dalam melakukan bisnis model ini. Mereka sulit mendapatkan pelanggan, padahal mereka baru memulai. Serta sulit dalam meningkatkan performa toko online harus yang harus sering ‘dirawat’.
Beberapa resiko tersebut sebenarnya bisa dihindari, jika terus belajar dan mencari strategi yang tepat untuk menjalankan bisnis online milik Anda. Apa lagi, terkadang produk yang kita jual telah dibidik oleh pemain besar. Hal ini membuat banyak pemain bisnis online pemula menyerah dan tidak mau menjalankan bisnisnya kembali.
Dalam berbisnis, persaingan memang selalu ada, tetapi persaingan bukan untuk dihindari, namun harus dihadapi. Begitupun dalam bisnis online, Selain bisnis online memiliki keuntungan, berbisnis online pun memiliki resiko. Jadi Anda harus siap untuk menghadapi resiko yang akan terjadi di bisnis online.
Rasakan sensasi unik Emkay Blast Lite Liquid Vape hari ini! Pesan sekarang dan nikmati pengalaman vape yang tak terlupakan!